6 FAKTA TENTANG PENYAKIT KUTIL KELAMIN

6 FAKTA TENTANG PENYAKIT KUTIL KELAMIN _ Banyak penderita sekarang ini yang mengalami penyakit kutil di bagian organ vitalnya. Dan penyebaran penyakit ini sudah disertai dengan berbagai rumor yang telah menyimpang dari fakta sebenarnya. Karena itu kami disini ingin memberikan beberapa fakta tentang penyakit kutil kelamin ini, diantaranya adalah :

1. Sekitar 1 Juta Orang di AS Menderita penyakit ini pertahunya
Ini adalah salah satu fakta yang menguatkan keyakinan bahwa anda tidak sendiri jika mengidap penyakit ini, karena bayangkan setiap sejuta masyarakat AS menderita penyakit ini pertahunya. Sekitar 5-10 % dari penderita adalah kelompok anak-anak berusia 5 – 10 tahun.

2. Penyakit kutil kelamin tidak dapat disembuhkan.
Untuk sekarang ini memang penyakit kutil kelamin tidak dapat benar-benar disembuhkan hingga ke akar-akarnya, tapi semoga saja ini mengartikan bahwa penyakit kutil kelamin belum dapat disembuhkan tapi bukan tidak dapat disembuhkan. Karena berbagai penelitian kesehatan terus berupaya untuk mencari pengobatan yang tepat.

3. Gejala Bisa Sempurna disembuhkan meski tidak ada obat yang benar-benar efektif.
Hal ini mengartikan bahwa meskipun penyakit ini tidak dapat disembuhkan secara sepenuhnya, namun gejala yang dialami penderita masih dapat dihilangkan secara total. Dan hal itu dapat ditempuh melalui beberapa terapi, diantaranya adalah terapi medis supaya terhindar dari efek samping.

4. Kutil kelamin adalah penyakit yang menular
Penjelasan ini dikarenakan ada beberapa produsen obat-obatan yang mengatakan bahwa penyakit ini tidak menular. Padahal penelitian sudah membuktikan bahwa penyebab penyakit ini, virus HPV, adalah virus paling menular melalui goresan di daerah kelamin, atau penularan dapat terjadi selama penderita melakukan hubungan seksual.

5. Gejala Akan Tetap Laten
Penyakit ini akan tetap ada virusnya meski sudah disembuhkan dengan obat yang dianggap paling efektif sekalipun. Apalagi kebanyakan hanya sekitar 10 % dari gejala penyakit ini yang dapat dilihat pada penderita.

6. Penyakit Kutil Kelamin Mengarah Ke Kanker Serviks
Penyakit kutil kelamin yang sudah serius memang dapat beresiko menuju ke penyakit kanker serviks atau diduga kuat bahwa penyakit kanker serviks ini ada hubunganya dengan virus HPV yang menjadi penyebab penyakit ini.

Cara terbaik selain dengan pengobatan untuk menyembuhkan penyakit ini adalah melalui tindakan pencegahan. Biasakanlah selalu hidup sehat dan hindari berbagai hal yang dapat menjadi penyebabnya.

6 FAKTA TENTANG PENYAKIT KUTIL KELAMIN

Penyebab Kutil Di Kelamin

Penyebab Kutil Di Kelamin __ Kita tentunya akan takut mengalami suatu penyakit, dan khusus untuk penyakit ini juga bisa membuat penderita sangat malu dengan kondisi yang dialaminya. Penyakit ini juga dapat diartikan sebagai penyakit seksual yang sangat menular, dan sebenarnya ketakutan dan rasa malu ini dapat berkurang apabila kita mau mengerti bahwa penyakiti dapat disembuhkan dengan cara kita sendiri.
Kita tentunya juga heran kenapa penyakit ini jarang dibicarakan padahal dapat menimbulkan dampak yang sangat luas. Dalam kenyataanya dapat kita lihat contoh bahwa diperkirakan antara sepuluh dan dua puluh juta orang Amerika memiliki penyakit kutil kelamin, dengan sekitar satu juta lebih penyakit ini terjadi tiap tahunya. Cara paling baik untuk mengatasi penyakit ini adalah dengan selalu menggunakan pelindung ketika melakukan hubungan seksual, seperti kondom karena ini adalah alat yang diyakini baik untuk mencegah penularan virus penyebab kutil kelamin. Beberapa orang yang lebih beresiko terkena penyakit ini adalah yang memiliki sistem kekebalan tubuh rendah dan juga wanita hamil.

Jika Anda memiliki kecurigaan bahwa sedang mengidap penyakit kutil kelamin, maka hal penting yang pertama anda harus lakukan adalah mendapatkan pengobatan medis. Perlu juga disadari bahwa pertumbuhan kutil pada kulit ini sebenarnya adalah hal yang wajar untuk pertumbuhan kulit normal, dan khusus untuk pertumbuhan pada kulit kelamin sebenarnya bisa tidak membahayakan dan hilang dengan sendirinya asalkan penyakit ini belum termasuk parah.

Yang menjadi penyebab penyakit ini adalah Human Papilloma Virus. Ini adalah virus yang sama yang menyebabkan kutil tumbuh pada bagian lain juga, seperti pada tangan dan kaki menjadi lokasi umum. Tapi jika anda mengidap penyakit kutil ini terjadi pada bagian tubuh lain belum tentu juga mengalaminya pada organ kelamin. Terlepas dari kenyataan bahwa kutil ini adalah penyakit yang menular, dan dapat menyebar melalui kontak seksual, sebenarnya kutil tidak benar-benar menyebabkan banyak kerusakan bagi tubuh. Tapi masalah medis yang cukup dikhawatirkan dari penyakit ini adalah perkembanganya yang dapat menjurus pada pertumbuhan sel kanker serviks. Karena itu wanita yang mengidap kutil kelamin juga sangat takut jika penyakitnya ini tidak kunjung sembuh.

Dan pada akhirnya, cara terbaik yang dapat anda lakukan pada diri sendiri untuk mencegah penyakit ini adalah dengan menghindari berhubungan seks tanpa kondom. Dengan begitu, kemungkinan Anda tertular kutil kelamin hampir tidak ada.  Atau jika anda menduga sedang mengidap penyakit kutil kelamin, ,mala kunjungilah dokter Anda untuk diagnosa yang tepat. Ingatlah bahwa penyakit kutil kelamin tidak mengancam nyawa, tapi bisa menjadi penyakit yang memalukan dan menjengkelkan yang sebaiknya dihindari. Jadi mengurus diri sendiri dengan tindakan sehat supaya terhindar dari penyakit ini adalah hal utama yang harus dilakukan.
Penyebab Kutil Di Kelamin Sumber: Resep Obat Penyakit Kondiloma Akuminata | Obat Penyakit Kondiloma Akuminata | Obat Kondiloma Akuminata di Apotik | Obat Kondiloma Akuminata Tradisional | Kutil di Alat Vital Wanita

GEJALA KUTIL KELAMIN

GEJALA KUTIL KELAMIN __ Gejala penyakit kutil kelamin akan bervariasi pada setiap orang, dan tidak semua penderita akan mengalami gejala yang langsung dapat terlihat. Tapi jika memang terjadi gejala maka kutil itu akan timbul dalam bentuk yang datar dan hanya sedikit terangkat di kulit. Pertumbuhanya juga bisa terjadi secara individual atau berkelompok.

Atau secara umum gejala yang dapat terlihat dari penderita penyakit kutil kelamin ini diantaranya adalah :

  1. Warna kutil pink atau abu-abu yang muncul berupa benjolan atau pembengkakan di sekitar organ kelamin, dan pertumbuhanya juga termasuk cepat.
  2. Penderita akan merasa tidak nyaman dan gatal yang hebat pada daerah yang terkena.
  3. Ada rasa sensasi terbakar yang hebat pada daerah yang terkena.
  4. Rasa nyeri yang juga bisa berujung pada pendarahan saat penderita melakukan hubungan seksual.

Selain itu, terkadang kutil yang tumbuh ini ukuranya juga sangat kecil dan tidak bisa dilihat dengan mata telanjang. Hal seperti ini disebut subklinis HPV yang dapat diartikan bahwa penderita mungkin tidak tahu memiliki gejala kutil kelamin atau tidak akan tahu bahwa mereka memiliki virus dalam tubuh mereka.

Wanita yang biasanya tidak merasakan gejala penyakit kutil kelamin ini, tapi sejumlah kecil strain HPV akan menyebabkan gangguan pada organ rahim. Dan jika terjadi gejala, hal itu bisa dilihat pada pap smear. Pap smear, merupakan pemeriksaan sel-sel dari leher rahim perempuan yang akan menentukan eksposur HPV dari kutil kelamin. Dan pengobatan nantinya akan bergantung kepada hasil dari Pap Smear.

Biasanya setiap pengobatan medis yang dilakukan untuk penyakit ini akan menimbulkan ketidaknyamanan, dan tidak semua pengobatan itu dapat menjamin dapat menyembuhkan hingga menuntaskan segala virus HPV yang ada dalam tubuh penderita. Dalam artian lain belum ditemukan obat medis yang dapat menjamin menghilangkan virus sampai tuntas.  Karena itu akhirnya banyak penderita yang mencari pengobatan alternative berupa pengobatan tradisional yang bisa digunakan sendiri oleh penderita di rumah dan tanpa perlu bantuan medis. Tapi untuk memilih pengobatan seperti ini perlu ada kehati-hatian terhadap bahan kimia yang terkandung di dalamnya karena sudah tentu pengobatan tradisional ini tanpa ada petunjuk dokter.

Selain itu penderita yang sedang dalam proses pengobatan juga harus menghindari segala kontak seksual atau selalu menggunakan kondom sampai penyakit kutil kelaminya ini benar-benar dinyatakan sembuh. Dan perlu diketahui juga bahwa penularan HPV untuk pasangan yang tidak terinfeksi jauh lebih besar resikonya jika gejala tidak terlihat.

Hal seperti inilah yang memerlukan petunjuk dokter, karena pengobatan penyakit ini sebaiknya dilakukan pada saat gejala belum terlihat parah. Tapi jika anda tetap ingin menyembuhkan penyakit ini dengan pengobatan tradisional yang bisa dilakukan di rumah, maka salah satu obat yang cukup efektif untuk digunakan adalah cuka yang juga dapat mendeteksi gejala awal dari penyakit kutil kelamin ini.


GEJALA KUTIL KELAMIN